Terima Kasih Anda Telah mengunjungi Blog Ipin-Upin semoga bermanfaat

Senin, 13 Februari 2012

Cara Menggunakan MySQL

Sebelum kita melangkah ke poin  inti, yaitu mengenai Database Server, ada baiknya kita mengenali  struktur dan manipulasi basic pada database MySQL. Seperti bagaimana itu membuat database tabel, export, import, bahkan hingga ke manipulasi data dan tabel. Dengan tujuan agar Anda dapat menggunakan database MySQL ini secara mandiri. 

Sebagai langkah awal, setelah kita menginstal paket instalasi Xampp, kita akan mencoba menjalankannya terlebih dahulu pada web browser. Buka web browser dan ketikkan url http://localhost. Jika menampilkan pilihan bahasa yang ingin kita gunakan, maka instalasi server sudah rebes alias beres kita lakukan, silakan pilih bahasa yang ingin Anda gunakan (penulis menggunakan bahasa standar English), maka akan tampil halaman default Xampp seperti pada Gambar 2.1.



2.1  Membuat Database di MySQL
Untuk membuat sebuah database, langkahnya adalah kita membuka web browser, kemudian ketikkan url http://localhost/phpmyadmin. Jika Anda menggunakan Xampp, seperti pada pembahasan pertama penginstalan, maka password dan username adalah default. Dalam artian tanpa password sehingga kita akan langsung masuk ke dalam halaman phpMyAdmin. Lihat Gambar 2.2.
 
 
Untuk membuat database, cukup  Anda ketikkan nama databasepada kolom berikut. Misalnya kita membuat database dengan namalatihansql, selanjutnya klik tombol Create. Lihat pada Gambar 2.3.

 
Setelah kita klik tombol Create, maka database pun telah berhasil kita buat. Lihat pada Gambar 2.4.

2.2  Membuat Tabel di MySQL
Kali ini kita akan belajar untuk membuat tabel dalam database yang telah kita buat. Pada subbab ini, penulis akan membahas cara membuat tabel dalam 2 kategori, yaitu menggunakan akses otomatis maupun manual.. Yukk tancap saja..  

2.2.1 Menggunakan phpMyAdmin
Maksud subjudul ini adalah kita membuat tabel dengan cara menerapkan fasilitas-fasilitas yang sudah tersedia melalui http://localhost/phpmyadmin.
Seperti contoh, kita membuat  tabel baru dengan nama tabel mahasiswa dengan kolom field 5, dan masing-masing spesifikasinya sebagai berikut.
 
Maka dapat diketikkan nama tabel pada kolom Create New Table on Database latihansql.
Lihat  Gambar 2.5.

Bagaimana? Cukup mudah bukan?.. Cara ini paling banyak dilakukan oleh setiap para programmer/developer.. dengan alasan cukup instan dan menghemat waktu. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar